Setelah Desa Plampang, Ratusan Rumah di Sepayung dan Sepakat Diterjang Banjir

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (4 Februari 2023)–Setelah menerjang tiga dusun di Desa Plampang, hampir waktu yang bersamaan, banjir bandang juga merendam 6 dusun di Desa Sepayung dan Desa Sepakat, Kecamatan Plampang Kabupaten Sumbawa, Jumat (3/2) malam. Ratusan rumah terendam. Musibah itu membuat pemerintah kecamatan dan desa terjun ke lokasi membantu mengevakuasi warga terdampak. Data berhasil terhimpun di tiga dusun wilayah Desa Sepayung tercatat 493 rumah warga terendam, dan Desa Sepakat hanya 16 rumah. Saat ditemui Wartawan samawarea.com Biro Sumbawa Timur di lokasi, Camat Plampang, Syaihuddin, SP didampingi Kades Sepayung, Sahabuddin dan Kades Sepakat, Alwi menyatakan tidak ada korban jiwa dalam musibah itu namun kerugian materi cukup besar termasuk banyak fasilitas yang rusak. “Kami sudah mengirim laporan resmi kepada Bapak Bupati,” kata Camat Syaihuddin. Baca Juga  Sumbawa dan Pekalongan Siap Jalin Kerjasama Sementara Kades Sepayung, Sahabuddin menjelaskan bahwa tiga dusun yang terendam ini merupakan daerah rawan banjir karena lima hulu sungai bermuara di wilayah Dusun Kembang Sari, Tegal Arum dan Sinar Jaya. Banyak harta benda warga yang terendam. Seperti di Dusun Kembang Sari ada 130 rumah terendam, 7 zak pupuk dan 30 karung dedak. Dusun Tegal Arum, 176 rumah terendam setinggi 1 meter, 6 ton pupuk, 7 ton gabah dan 2,5 ton beras. Sedangkan Dusun Sinar Jaya tercatat 187 rumah terendam, 5 ton pupuk, 7 ton gabah, 2 ton beras dan 50 unit TV. Saat ini warganya sangat membutuhkan air bersih, pakaian layak pakai dan logistik lainnya. Untuk mengantisipasi terulangnya musibah yang sama, Kades Sahabuddin berharap agar dibangun penahan banjir di Sungai Sinar Jaya sepanjang 2000 meter. Baca Juga  Budidaya Siput di Bungin Minta Diperhatikan Kepala Desa Sepakat, Alwi menyebutkan tiga dusun di desanya terendam banjir yakni Dusun Pisang Kemang terdapat 10 rumah dan beberapa kerusakan mulai dari hanyutnya tanggul pengaman banjir sepanjang 25 meter, tebing Brang Sepakat longsor sepanjang 40 meter, tanggul pengaman tebing Kokar Pisang Kemang terkikis sepanjang 25 meter, dan 20 karung gabah terendam. Dusun Unter Kipas, 6 rumah terendam, pupuk 6 zak, dan tebing Kokar Unter kipas tergerus 50 meter. Sedangkan Dusun Sampar Gilar, 1 rumah jagal beserta peralatannya, serta kandang ayam potong, terendam. (SR) Adblock test (Why?)

Komentar