Inilah Isi Deklarasi Damai Calon Kades pada Pilkades Serentak

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (21 Oktober 2022)–Sebanyak 73 calon kades dari 20 desa di 13 kecamatan se-Kabupaten Sumbawa, menyatakan komitmen untuk mewujudkan Pilkades damai. Hal ini dibuktikan dengan pembacaan Deklarasi Damai yang diikuti dengan Penyerahan Salinan DPT Pilkades Serentak kepada para calon kades. Pembacaan deklarasi ini dilakukan di hadapan Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah, Sekda, Dandim 1607 Sumbawa, Kapolres, staf ahli bupati, kepala OPD, camat dan para Kapolsek di Kantor Bupati Sumbawa, Kamis (20/10). Pembacaan deklarasi damai berisi 6 point ini diwakili oleh H. Abdul Wahab Calon Kepala Desa Batu Bangka Kecamatan Moyo Hilir. Adalah, pertama, menjaga keamanan dan ketentraman dan ketertiban masyarakat desa selama dan setelah proses pelaksanaan tahapan pemilihan kepala desa. Kedua, tidak akan melakukan praktek politik uang (money politic), kampanye hitam (black campaign) serta seluruh kegiatan yang dapat menciderai proses pemilihan Pilkades serentak. Ketiga, siap menang dan siap kalah serta bersedia menerima hasil pemilihan kepala desa sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Keempat, bertanggung jawab mengendalikan massa pendukung untuk tidak melakukan hal-hal maupun perilaku yang berproses mengganggu kondusifitas dan stabilitas desa. Kelima, siap menjunjung tinggi pelaksana pemilihan kepala desa serentak dan penerapan protokol kesehatan. Keenam, mewujudkan pelaksanaan pemerintahan desa yang bersih dan berwibawa serta bebas korupsi kolusi dan nepotisme serta mendahulukan kepentingan masyarakat di atas kepentingan pribadi maupun golongan. Baca Juga  Ditetapkan KPU Sumbawa, Tiga Pasangan Calon Siap Bertarung Setelah pembacaan deklarasi damai, kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan Deklarasi Damai oleh Calon Kepala Desa pada Pilkades Serentak tahun 2022 dan penandatanganan Deklarasi Damai oleh Forkopimda Kabupaten Sumbawa. (SR) Post Views: 39 Adblock test (Why?)

Komentar