Puluhan Warga RT 01 Desa Sapugara Bre Kunjungi Fud Syaifudin di Kediamannya.

ProSumbawa Sumbawa Barat, Samawarea.com ( 12/8/2024)
Pada suatu malam di antara waktu Magrib dan Isya, puluhan warga RT 01 Desa Sapugara Bre mendatangi kediaman Fud Syaifudin di Bale Santong. Pertemuan yang penuh keakraban ini menjadi momen istimewa, di mana Fud Syaifudin, seorang tokoh keturunan Brang Rea, memberikan nasihat berharga kepada para pemuda yang hadir.


Dalam pertemuan tersebut, Fud Syaifudin mengingatkan para pemuda untuk tidak takut bermimpi besar. “Jangan takut bercita-cita. Kita keturunan Brang Rea, keturunan orang berani. Saya tidak pernah takut bermimpi, karena saya yakin setiap keinginan yang baik akan diberikan jalan oleh Allah,” ujarnya penuh semangat.


Fud Syaifudin juga mengajak para pemuda untuk mulai menentukan masa depan mereka. Ia menekankan pentingnya kemandirian dan kerja keras dalam mencapai tujuan. “Mulai sekarang, tentukan pilihan masa depan kalian. Jangan jadi orang yang malas, karena tidak selamanya orang akan membantu kita, bahkan orang tua kita. Kalian adalah simbol kekuatan, harus bisa berdiri di atas kaki kalian sendiri. Hilangkan prasangka bahwa kalian harus diberi, tapi justru kalian harus memberi,” tambahnya dengan tegas.
Baca Juga  KPU NTB Proyeksi Dana Pilkada NTB 243 Miliar

Tak hanya memberikan nasihat, Fud Syaifudin juga memohon doa dari para orang tua yang hadir. “Saya minta doa dari sia, inak saya, bibi saya, paman saya, karena saya yakin berkat doa kalian saya bisa mencapai apa yang saya inginkan. Terima kasih atas dukungan kalian yang sangat luar biasa,” ungkapnya dengan penuh rasa syukur.


Heru, salah satu pemuda yang hadir dalam silaturahmi tersebut, menyatakan kebanggaannya terhadap Fud Syaifudin. “Kami sebagai tau Brang Rea sangat bangga dengan Pak Fud, yang asli keturunan Brang Rea dan memiliki semangat luar biasa. Orang biasa bisa menjadi luar biasa, tapi sifatnya tetap rendah hati. Bertemu dengan kami, Pak Fud selalu biasa saja, seperti berbicara dengan keluarga sendiri tanpa rasa sungkan. Kami merasa sangat nyaman dan berkomitmen untuk terus mendukung pasangan Fud-Aher, karena rasa kebersamaan ini tidak saya dapatkan pada calon lain,” kata Heru dengan penuh keyakinan.
Baca Juga  Bawaslu Sumbawa Segera Rekrut Pengawas TPS

Senada dengan Heru, Udin Econ juga memberikan apresiasinya terhadap kesederhanaan yang dimiliki oleh Fud Syaifudin. “Pak Fud orangnya sederhana, sangat nyaman seperti berbicara dengan keluarga sendiri. Beliau juga tidak mau dihormati berlebihan, kita saling menghormati sesuai porsi saja. Saya yakin dengan kesederhanaan ini, Pak Fud akan diterima dengan baik oleh masyarakat,” ujar Udin Econ.


Pertemuan yang berlangsung penuh kekeluargaan ini menjadi bukti kuatnya ikatan sosial di kalangan masyarakat Desa Sapugara Bre, khususnya warga RT 01 yang datang dari keluarga Rumpun Kaki Umar, salah satu tokoh masyarakat yang disegani. Dukungan yang luar biasa terhadap Fud Syaifudin semakin memperkuat tekad mereka untuk terus memperjuangkan kemenangan pasangan Fud-Aher dalam pemilihan yang akan datang.

Post Views: 29


Adblock test (Why?)

Komentar