Fraksi PDIP Sayangkan Terjadi Penurunan PAD dan Lambatnya Percepatan Pembangunan

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (2 Agustus 2024) – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Sumbawa sangat menyayangkan adanya penurunan dari sektor Pendapatan Asli Daerah. Melalui juru bicaranya, I Nyoman Wisma, Fraksi PDIP memandang sangat ironis karena dari tahun ke tahun mengalami penurunan. “Semua berharap adanya peningkatan yang signifikan dari PAD kita


justru mengalami penurunan, hal ini menggambarkan ketidakseriusan dan ketidaksiapan pemerintah daerah dalam mengoptimalkan kinerja perangkat daerah dalam meningkatkan PAD Kabupaten Sumbawa,” sesalnya.


Terkait perubahan-perubahan kebijakan, lanjut Wisma, harusnya disiapkan langkah-langkah kongkrit dalam mencari solusi terhadap perubahan kebijakan yang berkaitan dengan PAD, sehingga permasalahan keuangan daerah terhadap ketergantungan fiskal daerah terhadap pemerintah pusat.
Baca Juga  Gunakan Alat Berat, Satpol PP Sumbawa Hancurkan 1.800 Botol Miras

Untuk itu pemerintah daerah perlu memikirkan dan merencanakan kebijakan stimulasi yang tepat dan sinergis antar lintas sektor terhadap setiap komponen pendapatan daerah unggulan dan potensial yang belum dimanfaatkan secara maksimal.


Terhadap nota keuangan R-PAPBD Tahun Angggaran 2024, Fraksi PDI menilai pemerintah masih terlihat jalan di tempat dan lambat dalam menyikapi persoalan percepatan pembangunan daerah. Hal ini harus digaris-bawahi bahwa dalam pengelolaan kekayaan daerah harus sejalan dengan usaha promosi, arah kebijakan dan dipastikan berjalan dengan baik, sehingga cita-cita pembangunan daerah dapat terealisasi sesuai dengan harapan.


“Kami juga meminta kepada pemerintah daerah untuk lebih kreatif dalam memaksimalkan potensi daerah dan perlu dicermati dengan cara seksama agar kondisi keuangan daerah tidak mengganggu pelayanan dasar yang dibutuhkan oleh masyarakat dan tetap menjaga pertumbuhan ekonomi daerah yang stabil,” pungkasnya. (SR)


Post Views: 119


Adblock test (Why?)

Komentar