Cegah Cyber Bullying, Rafiq: Selalu Sebarkan Kebaikan

ProSumbawa JAKARTA, samawarea.com (30 Juli 2024) – Maraknya kejahatan cyber bullying atau perundungan online menjadi perhatian serius dari Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa, Abdul Rafiq SH. Kepada media ini, Selasa (30/7), Rafiq mengajak masyarakat untuk menyebarkan kebaikan dan hentikan kebencian di dunia maya.


Disebutkan politisi yang digadang menjadi Bupati Sumbawa ini, banyak macam aksi bullying yang bisa menyasar anak-anak, dan para remaja. Seperti kiriman pesan yang mengancam, merendahkan, atau melecehkan secara online. “Dengan cara menerbitkan atau mengungkap informasi pribadi seseorang dengan tujuan mengancam atau melecehkan,” sambungnya.


Ada juga beberapa perilaku melacak dan memantau aktivitas online seseorang secara terus-menerus dengan tujuan mengintimidasi atau mengganggu dan mengirim atau memposting pesan yang bernada agresif atau kasar dengan tujuan memicu konflik.
Baca Juga  Nonton Pawai Budaya, Seorang Pria Ditangkap Polisi  

“Tindakan-tindakan ini merupakan contoh nyata dari cyberbullying atau perundungan online yang sangat berbahaya dan merugikan korbannya,” ungkap Rafiq yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Sumbawa ini.


Untuk melawan bullying ini, Rafiq memberikan beberapa caranya. Di antaranya berpikir sebelum memposting. “Sebelum membagikan sesuatu, pertimbangkan dampaknya terhadap orang lain. Apakah akan menyakiti atau membantu,” jelasnya.


Kemudian menggunakan bahasa yang sopan dan menghindari kata-kata kasar atau merendahkan. Lindungi privasi orang lain dan jangan pernah menyebarkan informasi pribadi seseorang tanpa izin mereka.


“Jika melihat perundungan online, jangan ikut campur atau menyebarkannya lebih lanjut. Laporkan ke pihak berwenang jika perlu,” jelas pejabat yang dekat dengan wartawan, dan beragam komunitas pemuda dan olahraga ini.
Baca Juga  Diusulkan 3 Dusun di 2 Desa Wilayah Batu Lanteh untuk KAT 2021

Rafiq juga mengingatkan bahwa semua memiliki peran untuk memberikan dukungan pada korban perundungan. “Jika anda atau seseorang yang anda kenal menjadi korban perundungan online, bicaralah dengan orang dewasa yang terpercaya atau laporkan ke pihak berwenang. Ingat, setiap tindakan kecil kita dapat membuat perbedaan besar. Mari bersama-sama menciptakan lingkungan online yang lebih positif dan mendukung,” tutup Rafiq. (SR)


Post Views: 76


Adblock test (Why?)

Komentar