Bupati Musyafirin Terharu Mendapat Dukungan Luar Biasa, Siap Maju Menjadi Wakil Gubernur NTB

ProSumbawa Sumbawa Barat, Samawarea.com, 1 Juni 2024 –


Dr. Ir. H. W. Musyafirin MM, Bupati Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) yang juga calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), tak mampu menahan air mata harunya saat melihat gelombang dukungan luar biasa dari masyarakat yang hadir di acara pengukuhan Tim Relawan ROHMI-Firin di Hanipati.


“Saya sangat terharu melihat antusiasme masyarakat Sumbawa Barat yang hadir di acara pengukuhan ini. Padahal acaranya disiapkan hanya dalam satu hari saja, dan ternyata disambut dengan luar biasa oleh masyarakat KSB dari semua kecamatan,” ungkap Musyafirin sambil menyeka air matanya.


Bupati Musyafirin menegaskan bahwa dukungan masyarakat Sumbawa Barat menjadi salah satu energi utama baginya untuk berbuat lebih. “Dukungan masyarakat Sumbawa Barat inilah yang menjadi salah satu energi saya untuk berbuat lebih, sehingga saya siap menjadi Wakil Gubernur NTB. Setelah kami melakukan silaturahmi ke berbagai daerah seperti Sumbawa, Dompu, Bima, dan Kota Bima, serta melihat dukungan masyarakat NTB di Pulau Lombok yang sangat luar biasa, saya semakin terharu berdiri bersama relawan Sumbawa Barat saat ini,” lanjutnya.
Baca Juga  Hj Erica: Tanamkan Semangat "Fastabiqul Khairat"

Musyafirin menjelaskan bahwa dirinya dan Rohmi, calon Gubernur NTB, telah saling mengenal dengan baik. “Rohmi sebagai Wakil Gubernur memiliki program Posyandu Keluarga yang selaras dengan program kami di KSB, yaitu Posyandu Gotong Royong, sehingga program tersebut bisa berjalan dengan sangat baik. Dari situ, saya melihat bahwa kami memiliki visi yang sama dalam membangun daerah,” jelas Musyafirin.


Musyafirin juga menekankan bahwa kesepakatan untuk maju bersama dengan Rohmi terbilang sangat singkat. “Kami hanya bertemu tiga kali saja dan langsung sepakat untuk maju bersama. Rohmi menjadi Gubernur dan saya menjadi Wakil Gubernur. Saya melihat ini sebagai sebuah keberuntungan, karena Ibu Rohmi menginginkan menjadi Gubernur dan mencari wakilnya. Mungkin karena melihat kita bisa bekerja sama dengan baik selama ini, sehingga pilihannya jatuh pada saya menjadi Wakil Gubernur,” tuturnya.


“Saya tidak ada ambisi untuk maju menjadi Gubernur atau Wakil Gubernur. Buktinya, saya tidak akan maju kalau tidak bersama Rohmi. Kalau Ibu Rohmi tidak mau, maka saya tidak akan maju di PILGUB NTB saat ini,” tegas Musyafirin.



Dalam komitmen mereka untuk maju bersama, Musyafirin mengakui banyak cobaan dan gangguan yang mencoba memisahkan mereka. “Saya bertanya kepada Ibu Rohmi apakah masih ada kemungkinan berubah pasangan atau tidak. Ibu Rohmi dengan tegas mengatakan, kalau tidak bersama Bapak (H. Firin), saya tidak akan maju. Sehingga apapun yang terjadi, sampai kemungkinan terburuk pun kita akan tetap maju bersama. Ini yang membuat saya sangat yakin dan tidak ragu lagi untuk bergerak di setiap wilayah di NTB ini,” ungkap Musyafirin.
Baca Juga  Aspirasi di Dapil 5 Sumbawa Didominasi Proyek Fisik

Musyafirin berharap agar semua tim dan masyarakat bergandengan tangan untuk memenangkan pasangan Rohmi-Firin di PILGUB NTB nantinya. “Semua kebaikan yang sudah kita lakukan di KSB, mari kita sebarkan ke masyarakat untuk meyakinkan bahwa apa yang kita lakukan di KSB akan kita laksanakan juga di NTB nantinya,” pungkas Musyafirin.


Dicara pengukahan tersebut dihadiri oleh ratusan relawan yang sebar dari 8 kecamatan, dan mengukuhkan Kiyai Samsul Ismain sebagai ketua relawan Kabupaten Sumbawa Barat dan Buhanuddin ang sebagai Skretaris Kabupaten.

Post Views: 67


Adblock test (Why?)

Komentar