Puskesmas Taliwang II Akan Segera Beroprasi di Bulan April

ProSumbawa Sumbawa Barat, Samawarea.com ( 27/3/2024)


Pusat Kesehatan Masyarakat (PUSKESMAS) Taliwang II akan segera menjadi penyokong utama bagi layanan kesehatan di Sumbawa Barat. Dalam upaya meningkatkan aksesibilitas dan kualitas pelayanan, Pemerintah Sumbawa Barat telah menyelesaikan pembangunan Puskesmas Taliwang II yang berlokasi strategis di Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, yang akan beroprasi di bulan April mendatang.


Skretaris Dinas Kesehatan, Saifullah S.I.P, menjelaskan bahwa fasilitas kesehatan ini telah rampung dan di bulan April mendatang siap untuk melayani pasien, Meskipun beberapa persiapan masih perlu diselesaikan, seperti penambahan peralatan medis dan penyesuaian administrasi, namun ketersediaan obat-obatan telah terjamin 100%.


Dengan dibangunnya Puskesmas Taliwang II, diharapkan pelayanan kesehatan di wilayah pinggiran kecamatan Taliwang, seperti Desa Lalar Liang, Labuan Lalar, Telaga Bertong, Kelurahan Bugis, Banjar, Batu Putih, Kertasari, Lamunga, dapat lebih optimal. Langkah ini diambil menyusul luasnya wilayah pelayanan Puskesmas Taliwang dan jumlah penduduk yang signifikan.
Baca Juga  Pos UKK Solusi Pelayanan Kesehatan untuk Petani

Tentunya, dengan kehadiran dua Puskesmas di wilayah ini, diharapkan pelayanan kesehatan masyarakat dapat ditingkatkan secara menyeluruh. Untuk memaksimalkan pelayanan, Puskesmas Taliwang I akan fokus pada layanan rawat jalan, sementara layanan rawat inap dialihkan ke Puskesmas Taliwang II.


Namun, masyarakat dihimbau untuk memilih tempat berobat sesuai dengan kebutuhan dan fungsi masing-masing Puskesmas. Meski jarak rumah sangat dekat dengan Puskesmas Taliwang I, namun jika membutuhkan layanan rawat inap, disarankan untuk mengakses Puskesmas Taliwang II. Hal ini bertujuan untuk memastikan pelayanan yang sesuai dengan kebutuhan pasien dan efektivitas penggunaan fasilitas kesehatan yang tersedia. Dengan demikian, diharapkan aksesibilitas dan kualitas pelayanan kesehatan di Sumbawa Barat dapat terus meningkat untuk kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.

Post Views: 148


Adblock test (Why?)

Komentar