Pantau Harga Sembako Jelang Lebaran, Komisi II DPRD KSB: Cegah Lonjakan Harga yang Berlebihan

ProSumbawa SUMBAWA BARAT, samawarea.com (29 Maret 2024) – Jelang Lebaran Idul Fitri, Ketua Komisi II DPRD Sumbawa Barat, Aheruddin Sidik, menyerukan kepada Pemerintah Daerah untuk meningkatkan pemantauan terhadap harga bahan pokok di pasaran. Dalam sebuah pernyataan, Aheruddin menggarisbawahi pentingnya menjaga stabilitas harga demi kesejahteraan masyarakat di tengah kenaikan permintaan jelang Lebaran.


“Mengingat pengalaman tahun-tahun sebelumnya, kami menekankan pentingnya pemantauan aktif terhadap harga-harga bahan pokok menjelang Lebaran. Kenaikan permintaan pada saat ini seringkali mempengaruhi kenaikan harga, namun kami berharap agar kenaikan tersebut tetap dalam batas yang wajar,” ujar Aheruddin.


Lebih lanjut, Aheruddin menegaskan perlunya langkah-langkah konkret dari pemerintah jika terjadi lonjakan harga yang signifikan. “Kami meminta pemerintah untuk segera berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengatasi lonjakan harga yang berlebihan pada beberapa bahan pokok. Intervensi yang cepat dan tepat diperlukan demi melindungi kepentingan masyarakat,” tambahnya.
Baca Juga  Jelang Pilkada, Kapolda NTB Ingatkan Tetap Waspada

Dalam konteks ini, tindakan proaktif dari pemerintah daerah menjadi kunci dalam menjaga stabilitas ekonomi lokal dan memastikan ketersediaan bahan pokok bagi seluruh lapisan masyarakat menjelang perayaan Lebaran. (HEN/SR)

Post Views: 109


Adblock test (Why?)

Komentar