Serap Aspirasi, Johan Rosihan Tinjau Program Kalaju di Pulau Bungin

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (14 Januari 2024) – Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PKS, H. Johan Rosihan, ST melaksanakan Reses di Pulau Bungin, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa. Sabtu (13/1/2024).


Johan dalam kunjungannya tidak hanya menyerap aspirasi masyarakat melainkan juga meninjau program Kampung Nelayan Maju atau Kalaju yang telah dikerjakan di pulau terpadat di Indonesia tersebut.


Politisi PKS tersebut saat dikonfirmasi media ini menyebutkan bahwa Kalaju merupakan salah satu program strategis dari Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia yang disalurkan melalui DPR.


Program dengan nominal anggaran sekitar Rp 600 juta itu diharapkan bisa ikut membantu akselerasi pembangunan desa nelayan pesisir.


“Tahun lalu saya mengusulkan Pulau Bungin sebagai salah satu desa penerima manfaat dari program ini mengingat Bungin merupakan pulau terpadat dan juga sering menjadi perhatian nasional,” ujarnya.
Baca Juga  ACT Segera Kirimkan Tim Kemanusiaan untuk Uighur

Johan menuturkan, Kalaju adalah salah satu upaya pemerintah dalam menata kampung nelayan pesisir. Ia pun berharap agar program ini dikerjakan sebaik-baiknya agar bisa dirasakan manfaatnya.


“Harapan saya tentu agar program ini bisa bermanfaat bagi masyarakat kita. Saya ingin agar desa-desa pesisir tidak identik lagi dengan daerah kumuh, melainkan menjadi daerah yang nyaman bagi masyarakatnya,” pungkasnya. (SR)

Post Views: 64


Adblock test (Why?)

Komentar