Pengurus BKMT Kecamatan Sumbawa Dilantik, Diharapkan Jadi Benteng Ketahanan Keluarga

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (10 Januari 2024) – Pengurus Cabang Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Sumbawa periode 2024–2029 dilantik. Bertempat di Aula SMKN 1 Sumbawa, Rabu (10/1/2024), Junaida Iriani S.Pd yang sebelumnya terpilih sebagai ketua beserta sekretaris, bendahara dan anggota, diambil sumpahnya oleh Ketua PD BKMT Kabupaten Sumbawa, Dra. Suryani Sofyan.


Pelantikan ini disaksikan Ketua MUI Sumbawa, Camat Sumbawa, Kapolsek Kota Sumbawa, para lurah beserta Tim Penggerak PKK, kepala KUA, tokoh agama, tokoh masyarakat dan segenap majelis taklim se-Kabupaten Sumbawa.


Acara pelantikan bertema “Melalui BKMT Kita Pererat Hubungan Silaturahim Antar Majelis Taklim untuk Kemajuan Bersama” ini berlangsung semarak karena penampilan Sholawatan oleh Majelis Taklim Kelurahan Samapuin, dan kelompok Hadrah Al Mubaroq Kelurahan Bugis.


Dalam sambutannya, Junaidi Iriani S.Pd menyatakan siap menjalankan amanah. Dengan dukungan para pengurus dan semua pihak, Ia meyakini organisasi ini dapat berjalan dengan baik. Ia pun mengajak untuk saling mengoreksi dan mengisi sehingga ketika terjadi kekurangan, kesalahpahaman maupun beda pendapat, dapat diselesaikan secara kekeluargaan.
Baca Juga  Aktivis di Antara Pilkada dan Pemilu Legislatif 2019

Setelah pelantikan ungkap Bunda Elly–sapaannya, akan menyusun program kerja. Ia berharap BKMT yang dipimpinnya dapat berperan sebagai lembaga dakwah dalam mencetak ibu hebat dan generasi berakhlakul karimah.


Sementara Ketua Pengurus Daerah BKMT Kabupaten Sumbawa, Dra. Suryani Sofyan mengucapkan selamat kepada para pengurus BKMT Cabang Sumbawa yang baru saja dilantik. ia berharap lembaga ini bisa tetap mewujudkan Sumbawa gemilang yang berkeadaban. Ia mengapresiasi jasa Mendiang H. Ahmad Taufik S.Ag sebagai pencetus 1000 majelis taklim di Kabupaten Sumbawa. Dan Kecamatan Sumbawa adalah kecamatan yang paling banyak majelis taklimnya. Dengan banyak bermunculan majelis taklim dinilai sangat positif, karena akan melahirkan ibu-ibu yang hebat dan berkualitas.


“Dalam majelis taklim kita belajar bagaimana cara mendidik anak dan mengelola keluarganya. Bagaimana cara kita menjadi ibu hebat, bermartabat dan melahirkan generasi yang berakhlakul karimah,” cetusnya, seraya berharap majelis taklim dapat berperan menciptakan magrib mengaji.
Baca Juga  Mempererat Kerjasama Dengan Kampus Malaysia, Bang Zul Bertemu VC UiTM

Camat Sumbawa, Drs. Iwan Sofyan, menyampaikan terima kasih kepada semua majelis taklim khususnya di Kecamatan Sumbawa yang telah berkontribusi memperkuat ketahanan keluarga dalam rumah tangga. Sebab ibu-ibu adalah benteng terakhir untuk menciptakan keluarga yang kuat dan kokoh.


“Ketika ketahanan keluarga kokoh, maka akan lahir generasi yang sehat, cerdas, dan berakhlak,” imbuhnya.


Karena itu Camat menghimbau semua lurah untuk mengimplementasikan agar di wilayahnya banyak terbentuk majelis taklim. Dengan adanya majelis taklim, akan mampu meminimalisir persoalan yang saat ini kian kompleks.


Camat juga meminta agar majelis taklim berkolaborasi dengan berbagai pihak, salah satunya Baznas untuk menyelesaikan berbagai persoalan di masyarakat. (SR)


Post Views: 98


Adblock test (Why?)

Komentar