Saat Lapor Kasus KDRT, Seorang Perempuan Pingsan di Kantor Polisi

ProSumbawa LOMBOK TIMUR, samawarea.com (3 Desember 2022)–Seorang ibu rumah tangga (IRT) tiba-tiba pingsan di Kantor Polsek Selong saat hendak melaporkan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang menimpanya, Kamis (1/12). Korban kehilangan kesadaran sebelum mengutarakan maksud kedatangannya. Anggota Polsek yang hendak menerima korban ini langsung melarikannya ke Puskesmas Selong untuk mendapat pertolongan medis. Kapolsek Selong, IPTU Sahman, Jumat (2/12), mengakui hal itu. Perempuan tersebut diduga korban KDRT. Karena sebelumnya, datang untuk melaporkan kejadian yang menimpanya. Korban sekarang sedang mendapat perawatan medis di Puskesmas Selong. Setelah siuman, perempuan itu mengaku bernama Hadiyana (31), warga Kelurahan Sekarteja, Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur. “Sejauh ini belum dibuatkan laporan polisi, karena masih dalam perawatan,” ujar Kapolsek. (SR) Baca Juga  Blokir Jalan Selama 4 Hari, 10 Terduga Provokator Ditangkap Adblock test (Why?)

Komentar