Nonton Bareng Piala Dunia, Pipi Tertancap Panah

ProSumbawa DOMPU, samawarea.com (19 Desember 2022)—Acara nonton bareng (nobar) pertandingan Piala Dunia Qatar 2022 di Dusun Sarae, Desa Kareke, Kecamatan Dompu, Sabtu (17/12/2022) sekitar pukul 23.30 Wita, berubah kepanikan. Pasalnya salah seorang warga, Herman Kardiansyah (34) tertembus panah di bagian pipinya. Dengan wajah yang masih tertancap panah, korban dilarikan ke RSUD Dompu untuk tindakan operasi. Sementara pelakunya masih dalam pencarian. Kapolres Dompu, AKBP Iwan Hidayat, SIK., melalui Kasatreskrim, AKP Adhar, S.Sos., mengungkapkan akibat insiden tersebut, korban mengalami luka cukup serius di bagian pipi sebelah kiri. Berawal ketika korban dan lainnya tengah asyik nonton bareng pertandingan Piala Dunia Qatar antara Kroasia versus Maroko, di kediaman Syamsul Rizal di Desa Kareke, Kecamatan Dompu. Baca Juga  Hendak Transaksi Narkoba, Pasangan Suami Istri Dibekuk Polisi Tanpa diduga pelaku menggunakan sepeda motor melaju dari arah selatan Kecamatan Pajo menuju Dompu, sembari melesatkan anak panah ke arah penonton. Seketika anak panah itu menembus pipi korban. “Sontak saja korban berteriak kesakitan. Teman-teman korban sempat mengejar pelaku, namun kehilangan jejak,” ungkap Kasat Adhar. Terpisah, Kapolres AKBP Iwan Hidayat, meminta kepada semua pihak, terutama keluarga korban, agar tidak mengambil tindakan sendiri. “Percayakan penanganannya kepada aparat kepolisian,” tandas Kapolres. (SR) Adblock test (Why?)

Komentar