Gubernur dan Bupati Sumbawa Peringati Maulid Nabi di Ponpes Yamaula Labangka

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (30 Oktober 2021) Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah M.Sc didampingi Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah tiba di Ponpes Yamaula Kecamatan Labangka untuk menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW. Dua pejabat daerah ini disambut hangat pimpinan Ponpes, TGH. Khudri Ahmad, LC dan para santri dan jamaah. Bupati Sumbawa pada kesempatan tersebut mengatakan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW merupakan momen yang tepat bagi umat Islam untuk meningkatkan kualitas ibadah kepada Allah SWT. Peringatan hari kelahiran Nabi, kata Bupati, juga merupakan wahana untuk meneladani setiap pikiran, ucapan, dan tindakan Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari. Sementara Gubernur NTB mengaku bahagia dapat hadir kembali di Ponpes Yamaula. Ia berharap kehadiran Ponpes ini dapat membawa keberkahan bagi seluruh masyarakat Kecamatan Labangka, terutama para generasi muda yang sedang menuntut ilmu di Ponpes ini. (SR) Baca Juga  Kabar Baik Bagi ASN Sumbawa, Tidak Ada Lagi Mutasi Adblock test (Why?)
http://dlvr.it/SBZrFr

Komentar