Masuk Rumah Jabatan, Wakil Bupati Sumbawa Ajak Anak Yatim

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (9/5/2021) Lantunan sholawatan mengalun syahdu di kediaman jabatan Wakil Bupati Sumbawa, jelang buka puasa, Sabtu (8/5) sore. Sholawat yang dilantunkan anak anak Yatim Piatu “Putri Annisa” mengawali Wakil Bupati Sumbawa, Dewi Noviany S.Pd, M.Pd bersama keluarga menempati rumah jabatan tersebut pasca pelantikan dua Minggu lalu. “Semoga lantunan sholawat dan doa tadi membawa keberkahan bagi kami di rumah jabatan ini,” kata Novi akrab Wakil Bupati disapa dalam sambutan singkatnya. Dari rumah ini, Novi berharap, ia bersama Bupati Drs. H. Mahmud Abdullah diberikan kesehatan dan petunjuk-Nya untuk dapat melaksanakan tugas-tugas kedinasan dalam mengemban amanah bagi Tana dan Tau Samawa. “Semoga dari rumah ini muncul energy positif dan semangat baru, sehingga kami mampu menunaikan amanah yang diberikan rakyat untuk kemajuan Tana dan Tau Samawa,” tandasnya. Selain Tama Bale (masuk rumah,Red), ungkap orang nomor dua di Kabupaten Sumbawa ini, momen tersebut dimanfaatkan untuk bersilaturahim. Karena disadari dengan silaturahim akan memudahkan komunikasi, menghilangkan semua kesalahpahaman dan sekat-sekat yang ada, serta menumbuhkan kasih sayang. “Tidak ada lagi perbedaan, yang ada sekarang hanya kebersamaan untuk membangun daerah menuju Sumbawa Gemilang,” pungkasnya. Hadir mengiringi Tama Bale ini, di antaranya Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah, Kajari Sumbawa, Dr. Adung Sutranggono, dan Rektor UTS, Chairul Hudaya Ph.D. (SR/**) Baca Juga  Pelabuhan Teluk Santong, Pabrik Wood Pelet dan Biomas Power Plant, Segera Dibangun Adblock test (Why?)

Komentar