Kembangkan TIK, UTS dan Diskominfotik Sumbawa Teken Kerjasama

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (7/4/2021) Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) terus bersinergi dengan pemerintah Kabupaten Sumbawa guna bersama-sama membangun daerah. Salah satunya menandatangani kerja sama di Bidang Teknologi Informasi. Penandatanganan itu berlangsung di Aula Hasan Usman Kantor Bupati Sumbawa, Rabu (7/4/2021) siang. Dalam penandatanganan itu Pemkab Sumbawa diwakili Kepala Dinas Kominfotik Rachman Ansori, M.SE dan UTS diwakili oleh Wakil Rektor III Bidang Riset dan Inovasi, Khotibul Umam, S.Si, M.Sc. “Atas nama pimpinan daerah kami menyampaikan terima kasih kepada UTS atas kerjasama ini yang merupakan tindaklanjut dari kesepakatan bersama yang telah ditandatangani oleh Bupati Sumbawa H.M. Husni Djibril, B.Sc (Alm) dengan Rektor UTS Chairul Hudaya, Ph.D pada tanggal 27 Juli 2020 lalu khususnya dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi,” kata Ansori—akrab Kadis Kominfotik Sumbawa ini disapa. Ansori menyampaikan bahwa kerjasama antara Pemkab Sumbawa khususnya Dinas Kominfotik Sumbawa dalam pengembangan teknologi dan komunikasi telah terjalin sejak lama. Antara lain dalam penyusunan Masterplan Smart City Kabupaten Sumbawa yang telah menjadi Peraturan Bupati dengan melibatkan konsep pemikiran para dosen dari UTS, Universitas Samawa (UNSA) maupun STKIP NW Paracendekia. Pada kesempatan yang sama Warek III UTS, Khotibul Umam, S.Si, M.Sc menyampaikan apresiasi dengan terjalinnya kerjasama ini. “Ini akan menjadi salah satu sinergi positif untuk mendukung pemda dan masyarakat melalui peran kampus dalam pengembangan TIK di Kabupaten Sumbawa, mendukung riset dan inovasi yang saat ini sebagian besar berbasis TIK,” ujar Umam. Baca Juga  Diiniasi Mahasiswa UTS, Petani dan IRT Gelar Upacara HUT RI Dalam kerjasama ini, lanjutnya, UTS akan menempatkan colocation perangkat server untuk aplikasi Sistem Informasi Sumberdaya Terintegrasi (SISTER) dan aplikasi Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDIKTI), menyediakan layanan cloud serta SDM untuk melakukan maintenance server. Selain itu juga UTS akan menyediakan SDM untuk penyusunan pre-draft Rencana Induk TIK Kabupaten Sumbawa, maupun mendukung penerapan program Smart City  dan transformasi digital dalam rangka SPBE. Sedangkan Pemkab Sumbawa melalui Dinas Kominfotik Sumbawa akan menyediakan ruang colocation untuk menyimpan server SISTER dan server PDDIKTI, IP Publik, maupun bandwidth dan listrik. Dinas Kominfotik Sumbawa juga akan menyediakan SDM untuk mendukung terciptanya Master Plan Smart Campus di UTS. Setelah penandatanganan perjanjian kerjasama, Tim UTS dan Dinas Kominfotik Sumbawa akan segera mengatur penempatan perangkat server SISTER dan PDDIKTI di ruang Data Center Pemkab Sumbawa yang dikelola oleh Dinas Kominfotik Sumbawa bersama-sama dengan colocation  tujuh server aktif milik Setda, BPKAD dan Bappeda Kabupaten Sumbawa. Cloud Server ini oleh pihak UTS dapat dimanfaatkan Pemda Sumbawa untuk kepentingan mendukung digitalisasi yang akan dilakukan pemerintah daerah terutama dalam rangka pengembangan start up TIK bagi ekonomi kreatif. Di samping memudahkan akses aplikasi SISTER dan PDDIKTI dari manapun guna mendukung kegiatan kampus secara online. Dengan kerjasama ini Dinas Kominfotik Sumbawa dan UTS bersama-sama akan menyediakan layanan cloud secara gratis bagi komunitas kreatif yang berbasis TIK seperti e-Sport, Relawan TIK dan semacamnya serta mendukung kegiatan-kegiatan riset dan inovasi yang berbasis TIK. Baca Juga  Olimpiade Psikologi 3 Ajang Perkenalan Psikologi UTS Turut menyaksikan penandatanganan Perjanjian Kerjasama ini antara lain Direktur Sistem Dan Teknologi Informasi UTS I Made Widiartha, S.Kom, M.M.Inov dan Kepala Seksi Infrastruktur TIK Dinas Kominfotik Sumbawa H. Dony Triwardana, ST. (SR) Let's block ads! (Why?)

Komentar