Lantunan Sholawat Iringi Pembangunan Masjid “Megah” Al Muflihun SMANDA 

ProSumbawa SUMBAWA BESAR, samawarea.com (13/8/2020) Lantunan sholawat mengiringi dimulainya pembangunan Masjid Al Muflihun SMA Negeri 2 Sumbawa. Pembangunan masjid berlantai dua yang terbilang megah dan luas ini, ditandai dengan peletakan batu pertama yang dilakukan Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah, Kamis (13/8/2020) pagi tadi. Hadir dalam momen bersejarah itu di antaranya Anggota DPRD Sumbawa, Kadis Dikbud Sumbawa, Kepala Kemenag Sumbawa, Pengurus Ketua Ikatan Alumni SMANDA beserta sejumlah alumni dari angkatan pertama 1981 hingga 2019, Ketua Komite Sekolah dan pengurus, para kepala sekolah, tokoh agama dan tokoh masyarakat. Pada saat yang sama juga dilakukan penanaman beberapa pohon kurma di sekeliling masjid. Kepala SMA Negeri 2 Sumbawa, Sahyuddin S.Pd., MA TESOL melaporkan bahwa rencnaa pendirian masjid ini merupakan hasil musyawarah dan mufakat pihak sekolah ikatan alumni dan komite sekolah. Masjid yang tepat berada di bagian depan sudut barat sekolah ini nantinya tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah tapi juga menjadi pusat kajian dan kegiatan siswa. Masjid ini juga tidak hanya dimanfaatkan oleh para penghuni sekolah untuk melaksanakan sholat berjamaah, melainkan dapat digunakan masyarakat sekitar dan para pengguna jalan untuk sholat Jumat. Berdasarkan perhitungan, pembangunan masjid tersebut menghabiskan dana sekitar Rp 2 milyar. Karena itu Kepsek jebolan Australia ini berharap dukungan dan doa semua pihak agar pembangunan berjalan lancar. Alumni SMANDA Sementara pengurus Ikatan Alumni SMAN 2 Sumbawa, Dr. H. Muhammad Ikhsan M.Pd menyatakan mendukung sepenuhhnya apa yang diprogramkan oleh sekolah termasuk menyuksesakan pembangunan masjid ini. Sebenarnya ikatan alumni menginginkan untuk merehab mushollah yang berada di bagian dalam lingkungan sekolah. Namun karena lahannya terbatas dan ukurannya yang sempit tidak menampung jumlah jamaah selama ini, akhirnya diputuskan untuk dibangun di bagian depan. Mengawali dukungan alumni ini, pihaknya memberikan bantuan sebesar Rp 24 juta. Dan donasi dari para alumni semua angkatan akan terus mengalir sehingga masjid yang akan menjadi kebanggaan sekolah ini bisa berdiri. “Saya yakin Allah akan memudahkannya. Karena barang siapa yang membangunkan sebuah masjid yang sengaja mencari keridhaan Allah, nanti Allah buatkan untuknya sebuah istana di dalam syurga,” kata Doktor Ikhsan yang merupakan alumni angkatan 1981, mengutip hadist Rasulullah SAW. Untuk itu ia menghimbau para alumni bahwa setelah peletakan batu pertama ini, semua bergerak baik menjadi donatur maupun mencari donasi. Dengan kekuatan modal sosial antar alumni, ia optimis pembangunan Masjid Al Muflihun berlangsung cepat. Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah, mengaku salut dengan pihak sekolah, komite dan alumni, karena mengambil langkh berani untuk membangun masjid ini. Tentunya tindakan tersebut patut diapresiasi karena pembangunan masjid tersebut bagian dari rencana besar ke depan. “Hanya yang punya rencana besar yang akan sukses. Dan ini harus dimiliki oleh siapapun,” kata Wabup. Wakil Bupati yang akrab disapa Haji Mo’ ini merasa yakin pembangunan masjid ini akan berlangsung cepat karena yang mensponsorinya adalah para Alumni SMAN 2 Sumbawa yang sebagian besar sudah menjadi orang-orang sukses. Namun Haji Mo’ mengingatkan bahwa bukan hanya membangun masjid, yang lebih penting lagi adalah memanfaatkan dan memakmurkannya. Dengan memakmurkan masjid, Allah akan mendatangkan barokah dan rahmat-Nya. (JEN/SR) Let's block ads! (Why?)

Komentar