Dikawal TAGANA, Disos Sumbawa Tuntaskan Penyaluran Bantuan JPS Gemilang II

ProSumbawa KERJASAMA SAMAWAREA DENGAN DINAS SOSIAL KABUPATEN SUMBAWA SUMBAWA BESAR, samawarea.com (16/6/2020) Dinas Kabupaten Sumbawa telah menuntaskan pendistribusian Jaringan Pengaman Sosial (JPS) Gemilang Tahap II kepada 6.681 KK yang tersebar di 24 kecamatan wilayah Kabupaten Sumbawa. Distribusi JPS Gemilang II ini dikawal ketat Anggota Taruna Siaga Bencana (TAGANA) yang dikoordinir Dedi Susanto S.Pd.I. Distribusi bantuan untuk masyarakat terdampak Covid ini telah berlangsung 4 Juni dan tuntas di 14 Juni 2020 dengan penyaluran pamungkas di Kecamatan Orong Telu dan Kecamatan Batu Lanteh. Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sumbawa yang dikonfirmasi melalui Kabid Linjamsos, Mirajuddin ST, Senin (15/6/2020) mengakui hal itu. Bantuan JPS Gemilang II ini terdistribusi selama 10 hari dan terakhir menjangkau daerah terjauh dan tersulit yang dikawal anggota TAGANA. Total penerima JPS Tahap II ini ungkap Kabid Linjamsos yang akrab disapa Raju, mencapai 6.681 KK atau meningkat 1.000 KK dari JPS Gemilang tahap pertama yaitu 5.681 KK. Selain itu dari sisi komoditas (suplemen) dalam paket bantuan, sedikit berbeda dari yang sebelumnya. Jika sebelumnya ada telur, kini diganti dengan ikan dan abon, namun susu, masker dan lainnya masih tetap sama. Tak hanya itu IKM/UKM yang dilibatkan dalam JPS Gemilang II ini juga bertambah. Memang diakui Raju, ada beberapa persoalan yang ditemui di lapangan saat pendistribusia JPS Gemilang tahap II ini. Seperti masih adanya tumpang tindih dengan penerima bantuan lainnya. Pihaknya sudah menyarankan pendamping untuk melakukan pendataan penerima bantuan ganda untuk disempurnakan agar pada penyaluran tahap III tidak terjadi tumpang tindih bantuan, di samping bantuan JPS Gemilang ini dapat merata ke seluruh masyarakat yang berhak. (JEN/SR) Let's block ads! (Why?)

Komentar